Logo Header

Dua Calon Bupati Takalar Hadir dan Dampingi Andi Sudirman Kampanye di Galesong

Nuri
Nuri Kamis, 03 Oktober 2024 11:25
Dua Calon Bupati Takalar Hadir dan Dampingi Andi Sudirman Kampanye di Galesong

TEBARAN.COM,MAKASSAR – Dua calon Bupati Takalar hadir langsung pada acara kampanye calon Gubernur Sulsel nomor urut 02, Andi Sudirman Sulaiman.

Mereka ialah Calon Bupati Takalar nomor urut 01, Mohammad Firdaus Daeng Manye dan Calon Bupati Takalar nomor urut 02, Syamsari Kitta.

Andi Sudirman hadir memenuhi undangan Ketua Lembaga Adat Karaeng Galesong, Moh. Roem Karaeng Mattawang yang juga mantan Ketua DPRD Sulsel di Desa Galesong Kota, Kecamatan Galesong, Kabupaten Takalar, Rabu 2 Oktober 2024.

Acara ini menjadi momen unik, mengingat pertama kalinya seluruh calon Bupati hadir bersama di acara kampanye calon Gubernur.

Ketua Lembaga Adat Karaeng Galesong, Moh. Roem Karaeng Mattawang menyampaikan kesyukuran masyarakat dengan kehadiran Gubernur Sulsel Periode 2021-2023 itu.

“Atas nama masyarakat Galesong dan Pemangku Adat menyampaikan penghargaan dan terima kasih bapak Andi Sudirman hadir di tempat kami,” katanya.

Kehadiran Andi Sudirman membawa kesejukan dalam Pilkada Takalar 2024 ini. Mengingat kehadiran kedua Calon Bupati.

“Di sini hadir juga dua Calon Bupati Takalar. Dulu tidak bisa ketemu di satu tempat. Tapi baru terjadi kali ini, ketemu di satu tempat, disini sudah terjadi banyak perubahan, kedewasaan dalam berdemokrasi,” jelasnya.

Nuri
Nuri Kamis, 03 Oktober 2024 11:25
Komentar