Logo Header

Puskesmas Bulurokeng Kunjungi Kediaman Ridayanti, Hasil Pemeriksaan BB Gadis 18 Tahun Itu Hanya 9,8 kg

Nuri
Nuri Minggu, 03 Mei 2020 01:00
Puskesmas Bulurokeng Kunjungi Kediaman Ridayanti, Hasil Pemeriksaan BB Gadis 18 Tahun Itu Hanya 9,8 kg

MAKASSAR – Dinas Kesehatan Kota Makassar dan Puskesmas Bulurokeng mengunjungi kediaman Ridayanti, Sabtu (2/5/2020). Yang terletak di Perumahan Berdikari Asri Blok A2 Nomor 19, Kelurahan Bulurokeng, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar.

Rida merupakan seorang gadis yang akan beranjak di usia 18 tahun. Namun sakit yang dideritanya membuat tubuhnya tidak seperti seusianya.

Dinkes Makassar dan Puskesmas Bulurokeng pun melakukan pengecekan kondisi Rida. Serta membawa bantu, berupa susu dan makanan tambahan berupa biskuit.

Kepala Puskesmas Bulurokeng, dr. Andi Norman Hauritama menyampaikan, “tim kesehatan datang merupakan kegiatan rutin memeriksa kondisi pasien baik kesehatannya, gizinya dan edukasi pola hidup sehat.”

Dari hasil pemeriksaannya, perempuan yang lahir pada 1 Juni 2020 itu kondisinya menurun. Berat badannya hanya 9,8 kg dengan panjang badan 104 cm.

“Kondisi saat ini gizinya menurun, tapi masih bisa makan dan minum. Diagnosa sementara (Ridayanti) mengalami lumpuh layu,” jelasnya.

Lebih lanjut, “makanya diberikan makanan tambahan dan susu. Agar kondisi kesehatannya terjaga,” katanya.

Pihaknya akan merujuk Rida untuk dirawat di Rumah Sakit. Namun kondisi pandemi virus corona, maka Puskesmas akan memantau kesehatan Ridayanti.

“Kami rencana akan menindaklanjuti membawa anak ini ke RS akan tetapi setelah kondisi pandemi covid-19 ini selesai karena jangan sampai tertular. Insya Allah (Puskesmas memantau perkembangannya) karena itu bagian dari tugas kami di wilayah kerja kami,” pungkasnya.

Sementara itu, ibu Ridayanti, Ratna mengaku, bersyukur atas kunjungan dari petugas kesehatan. “Alhamdulillah dapat membantu untuk kebutuhan Rida sehari-hari,” tuturnya.

Diketahui, kondisi Rida sejak masih umur setahun menurun. Rida diasuh orang tua tunggal. Ibunya bekerja di gudang kertas bekas.

Sebelumnya, kondisi Rida diketahui Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman. Pada Kamis (23/4/2020), Andi Sudirman menurunkan stafnya melihat kondisi Rida di kediamannya. Serta memberikan bantuan berupa bahan pokok.

Nuri
Nuri Minggu, 03 Mei 2020 01:00
Komentar